fripSide ~
Kalo di Postingan sebelumnya saya bahas Nanjou Yoshino-san, kali ini mau lanjut ke unitnya aja deh~ ini dia~
fripSide!
fripSide bisa dibilang unit
veteran (?) yang sudah berdiri sejak tahun 2002, tahun lahir saya :v . fripSide
berangotakan 2 orang, yaitu Yaginuma Satoshi (keyboard) dan Nanjou Yoshino
(vocal).Pada awalnya vocal fripSide
dipegang oleh NAO (fripSide NAO Project)
, namun di official website fripSide saat itu NAO mengumumkan bahwa Ia graduate dari fripSide untuk lebih
serius sebagai solo. Tapi Sat-san tetap melanjutkan fripSide dengan project
baru yaitu fripSide: THE NEXT PROJECT
.Akhirnya di tahun 2009 vocal digantikan oleh Nanjou-san dengan rilisnya single
OP Theme anime “Toaru Kagaku no Railgun”,“Only
My Railgun”, yang juga sempat saya jelaskan di post sebelumnya.Single ini
menempati ranking 3 Oricon Weekly Chart. Dan akhirnya di tahun 2010 1st
Album ”Infnite Synthesis”pun dirilis.
Di tahun 2012, juga merupakan
anniversary fripSide yang ke-10, dirilislah 2nd Album “Decade”. di Album ini terdapat 2 lagu
cover, dimana lagu yang dulu dinyanyikan oleh NAO, kembali dinyanyikan oleh
Nanjou-san, yaitu lagu message (version
2) dan Come to Mind (version 3).Di
album ini juga terdapat satu lagu baru yang dinyanyikan oleh NAO yang berjudul re:ceptivity . Berlanjut di tahun 2013 4th
single, “Sister’s Noise”
dirilis.Single ini menempati ranking 1 Oricon Weekly Chart lo~ ranking 1 pertamanya fripSide nih~ untuk
ranking Monthly nya ada di ranking 9.
Kemudian di tahun 2014, juga
dengan rilisnya 3rd Album “Infinite
Synthesis 2” fripSide mengadakan Live Tour sampai awal 2015.Konser Finalnya
pun digelar di Yokohama Arena~ First
Arena Live~ walaupun mereka juga
sering di undang di acara/event anisong dengan panggung besar gini, kali ini
adalah konser mereka sendiri. Gugupnya kayak gimana yah? Konser ini berjudul “fripSide LIVE TOUR 2014-2015 FINAL IN
YOKOHAMA ARENA” Apa daya saya yang cuma bisa liat dari Lepi :’’v
Baru di November kemarin 4th
Album “Infinite Synthesis 3” rilis.
Mungkin kalian mikir, kok nama Infinite
Synthesis dipake 3 kali ya? Saya sempet liat di Nico-Nama nya mereka sih..
pas Sat-san ditanya apa arti namanya cuma jawab “Yang pasti Infinite Synthesis! “ :v Ah Sudahlah :v Yang pasti di tahun 2016
juga ada Live Tour dan Final nya akan di gelar bulan Maret ini di SSA atau
Saitama Super Arena~~ Tanoshimii~ Pokoknya fripSide Saikoou~ :v
Kalo misal ditanya lagu kesukaan
sih nggak bisa milih >< Yang jelas lagu-lagunya fripSide di playlist saya
hampir semuanya bintang 5, alias sering diputer :v Tapi kalo belakangan ini sih
White Relation, Answer sama precious time…
‘kah? (lol)
Udahan dulu deh :3 besok PUN
sekolah kudu siap-siap :v Jumpa di next post!

Komentar
Posting Komentar